Paksa Klik Iklan Pada Blogger UNTUK MENUTUP IKLAN

29/06/11

Sejarah Pendidikan Islam di Andalusia

PENDAHULUAN
Al-andalus adalah nama dari sebagian semenanjung Iberia (spanyol dan portugal)yang di perintah oleh orang islam,Sejarah telah membuktikan Bahwa islam telah menanamkan Fondasi ilmu Pengetahuan Di spanyol khususnya Andalusia.
Ilmu Pengetahuan berkembang dengan Berhasil memunculkan lembaga-lembaga pendidikan Terkenal yang kemudian Menelurkan Para ilmuan ternama .Berbagai Bidang mencapai kemajuan dan mengalami zaman keemasan,hanya karena kefanatikan agama sehingga orang Eropa(Spanyol)mengusir cendekiawan Muslim dari Daerahnya ,ahirnya islam mengalami kemunduran,sekiranya Hal ini tidak Dilakukannya maka Masyarakat Spanyol akan Lebih Maju Dari pada Sekarang Ini.
Dalam Makalah ini kami akan menjelaskan kemajuan-kemajuan dalam bidang ilmu pengetahuan,Nama-nama ilmuan,Faktor pendukung dan perkembangan serta kemunduran dan kemajuan Islam di Andalusia.

PEMBAHASAN
A. Andalusia
Andalusia nama yang di kenal di dunia arab dan dunia islam untuk semenanjung iberia ,wilayah itu terdiri dari Spanyol dan Portugal,ibu kotanya Sevilla.
Sebelum kedatangan Umat islam daerah Iberia merupakan kerajaan Hispania yang di kuasai oleh Kristen Visigoth pada 711,pasukan Umayah yang sebagian Besar merupakan Bangsa Moor dari Afrika Barat Laut menyerbu Hispania di pimpin Jendral Toriq Bin Ziyad ,setelah mengalahkan Raja Roderick dari Visigoth dalam pertempuran Guadalele(711),kekuasaan islam terus berkemkembang kecuali kedaerah Galicia, Basque, dan Asturias yang tidak tunduk kepada kekuasaan islam.
Pada awalnya Al-Andalus dikuasai oleh seorang gubernur yang ditunjuk oleh khalifah diDamaskus. Namun pada tahun 740an terjadi perang saudara yang menyebabkan melemahnya kekuasan khalifah. Pada 746 Yusuf Al-Fihri memenangkan perang saudara tersebut, menjadi seorang penguasa yang tidak terikat pada pemerintahan didamaskus.

B. Periode Islam di Andalusia
Periode islam di Andalusia dapat dikelompokkan menjadi 6 periode:
1. Periode pertama(711-755M) wali (gubernur yang diangkat oleh khalifah daulah Ummayah di Damaskus)
2. Periode kedua(755-912M) diperintah oleh Abdurrahman 1(Ad-Dakhil)
3. Periode ketiga(912-1013M) dipentah oleh Abdurrahman III yang bergelar Al-Nashir, sampai munculnya mulk at Thawaif.
4. Periode keempat(1013-1086M) Andalusia terpecah menjadi 30negara kecil yang dikuasai oleh raja-raja setempat.
5. Periode kelima(1086-1248M) dikuasai oleh dinasti Al-Murabbitun, Al-Muwahidun, dan Banu Marin atau Bani Akhmar.
6. Periode keeman(1248-1492M) islam hanya berkuasa di Ganada di bawah Bani Akhmar.

C. Pendidikan islam Di Andalusia
a) Kuttab
Dengan semakin meluasnya wilayah kekuasaan islam, maka didirikanlah lembaga-lembaga pendidikan seperti kuttab dan masjid. Pada lembaga ini siswanya mempelajari berbagai macam ilmu pengetahuan diantaranya dalah:
1. fiqih
Pemeluk Islam di Andalusia menganut mazhab maliki, maka para ulama memperkenalkan materi-materi fiqih dari mazhab imam malik. Beberapa ilmuan terkemukaa, umpamanya Abu Bakar Al-Qutiyah, Munzir Bin Said Al-Balluti, Ibnu Hazm dan masih banyak nama lainnya.
2. Bahasa dan sastra
Bahasa arab menjadi bahasa resmi umat Islam di Andalusia, bahasa ini dipelajari di Kuttabs, bahkan kepada siswanya diwajibkan untuk selalu melakukan dialog dengan memakai bahasa resmi Islam. Tokoh-tokkh bahasa apda saat itu diantaranya: Ibnu Khuruf, Ibnu al-Hajj, Abu Hasan, Ibnu Asfur, Abu Hayyan, Al-Garnati, dan Ibnu Malik yang mengarang kitab Al-fiyah. Adapun tokkoh-tokkoh dibidang sastra: ibn Abd Rabbih, Ibn Bassam, dan Al-Fath ibn Haddan.
3. Musik dan Seni
Di Andalusia berkembang musik-musik yang bernuansa Arab yang merangsang tumbuhnyabnilai-nilai kepahlawanan, banyak tokoh musik dan seni bermunculan saat itu, diantaranya Al-Hasan ibnNaffi yang dijuluki sirriyat. Kemajuan dibidang seni seperti arsitektur dan disain dapat dilihat dari keindahan masjid Cordoba yang dibangun pada masa Abdurrahman Ad-Dakhil.
b) Pendidikan Tinggi
Pendidikan tinggi diAndalusia merupakan tonggak sejarah peradaban kebudayaan dan pendidikan. Terdapat Universitas cordova, Universitas Sevilla, Malaga, dan Granada. Pada perguruan tinggi ini diajarkan ilmu kedokteran, astronomi, teologi, hukum islam, kimia dan lainnya. Namun secara garis besarnya pada perguruan tinggi diandalusia tredapat 3konsentrasi ilmu pengetahuan, yaitu:
1) Filsafat
Sejarawan said al-Andalus menulis bahwa khalifah Abdurrahman III (912-961)mengumpulkan sebagian besar Buku dan memberikan perlindungan bagi para ilmuan yang mempelajari kedokteran dan ilmu-ilmu kuno .penggantinya khalifah Al-hakamII ,membangun sebuah universitas dan sejumlah perpustakaan Di kordoba ,namun ketika anak Ai-hakamII yaitu HisyamII naik Tahta (976)banyak Buku di bakar karena ia tidak menyukai ilmu pengetahuan.kemudian bangkitlah kembali para filosofi di Andalus ,sejarah cendekiawan terkenal bermunculan termasuk Maslamah Al-Majrih,Ibnu thufail,Ibnu Bajjah,Ibnu Rusyd.
2) Kedokteran
Di Bidang kedokteran Andalusia juga mencapai kejayaannya ,Cordoba sebagai salah satu pusat aktifitas Medis telah melahirkan beberapa ilmuan terkemuka,Diantaranya Abul Qosim Az-zahrawi(Bapak Ilmu Bedah Modern),yang Menuliskan Kitab At-tashrif,Buku yang Penting Dalam Kedokteran dan Ahli Bedah.di Bidang Obat-obatan di kenal Nama Abu Zakaria Yahya Bin Awwam dengan Karyanya yang Berjudul Al-Filahat(Uraian tentang Berbagai Macam Obat) .
3) Sains
Dalam Bidang ini Bermunculan Tokoh-tokoh Ilmuan seperti;Abbas Ibn Farnas Termashur Dalam Ilmu Kimia Dan Astronomi ,Az-zarqoli,Abdul Qosrin Maslama Bin Ahmad Al-Farabi,Jabir dan Ishaq Al-Bitruji.Dalam ilmu Geografi seperti Ibnu Abdul Aziz Al-Bahri,Al-Idrisi,Abdul Husain,dan Muhammad Al-Mazini seorang Ahli Geografi Terkenal.
D. Faktor Pendukung Perkembangan Islam Di Andalusia
1. Adanya Dukungan dari penguasa yang mencintai ilmu Pengetahuan dan Berwawasan jauh ke Depan.
2. Adanya Beberapa Sekolah dan Universitas yang sangat Terkenal.
3. Banyaknya Para sarjana Islam yang Datang Dari Ujung Timur Dan Ujung Barat Wilayah Islam Dengan membawa Berbagai macam Buku dan Berbagai Gagasan.
4. Adanya Persaingan Positif antara Abbassiyah dan Umayyah dalam Ilmu Pengetahuan Dan Peradaban.
Selain itu pemerintah juga memberikan Subsidi yang Banyak terhadap Pendidikan,juga memberikan subsidi pada Makanan Pokok ,sehingga Masalah pengisian Kepala Dan Perut tidak Dihiraukan lagi dan Relatif Mudah di Jangkau dan di Dapat oleh Masyarakat.

E. Kemunduran Dan kehancuran Islam Di Andalusia
1. Konflik Agama
Para Penguasa tidak Menyebarkan secara Kaffah,sehingga Para umat kristen Masih tetap Beragama Kristen di Andalusia ,mereka di beri kebebasan Menjalankan ajaran Agama yang pada ahirnya mereka mengadakan Penyerangan Balik terhadap Islam.
2. Krisis Ekonomi
Andalusia Islam bagaikan terpencil dari Dunia Islam yang lain,ia selalu berjuang sendirian ,umat Kristiani tidak lagi jujur membayar Upetinya ,sering terjadi perampokan yang di skenario oleh kelompok kristiani dan pada Ahirnya menuduh umat Islam yang Berbuat Aniaya padanya.Di pertengahan kekuasaan islam pada Masa itu ,Pemerintah lebih mengutamakan kemajuan Pendidikan dan lupa Menata perekonomian ,Sehingga Melemahkan ekonomi Negara dan kekuatan Politik,serta Militer.
3. Peralihan Kekuasaan
Pola yang Masih Di pertahankan Umat islam dalam mengganti pemimpin jauh dari kelayakan ,sebagaimana Bukti Sejarah yang Mengangkat Seorang Raja Atas Pertimbangan Keturunan.
Pada Thn.1469 Terjadi Pernikahan Antara Raja Ferdinand II Dari Aragon Dengan Issabella Dari Kastilia yang Mengisyaratkan Serangan Terhadap Granada yang di Rencanakan secara Hati-hati Dan Didanai Dengan Baik.Ferdinand dan Issabella Meyakinkan Paus Siktus IV untuk Menyatakan Perang Suci/Perang Salib.
Penutup
Sejarah Pendidikan Islam di Andalusia Mencapai Kemajuan di Berbagai Bidang Ilmu Pengetahuan seperti;Fiqih,bahasa dan Sastra,Musik dan Seni,Filsafat,Kedokteran,dan Sains.Banyak Pula Lembaga-lembaga pendidikan terkenal yang kemudian melahirkan Para ilmuan Ternama.Akan tetapi karena Berbagai Macam Konflik menyebabkan kemunduran dan kehancuran Islam di Andalusia ,seperti Akibat Bersatunya Kerajaan Ferdinand dengan kerajaan Isabella yang Bersepakat menyerang Kekuatan Islam di Granada,dan Penguasa Kristen Berhasil Menaklukannya.Setelah orang kristen menguasai orang Andalusia ,Gerakan kristenisasi di laksanakan,yaitu;Memaksa orang menganut kembali Agama kristen ,kardinal Ximenes dan Cisneros menyingkirkan Semua Buku Arab yang menguraikan Agama Islam dan Membakarnya.pada Tahun 1556,Raja PhilipII (Raja Spanyol) Mengumumkan suatu Undang-undang Agar kaum Muslimin yang Masih tinggal Di Andalusia membuang kepercayaan,Bahasa,Adat-istiadat,dan Cara Hidupnya.Tahun 1609 Raja Philip III Mengusir secara Paksa semua Kaum Muslimin Dari Andalusia Atau mereka Di hadapkan Pada Dua Pilihan ,Masuk Kristen Atau Keluar Dari Andalusia.

DAFTAR PUSTAKA
Azra,Azyumardi.Ensiklopedi Islam 1.Jakarta;Pt.Ichtiar Baru Van Hoeve.2001
Http;//D-Scene.Blogspot.Com/2011/03/Perkembangan-Pendidikan-Islam-Di.Htmlss
Karim,M.Abdul.Sejarah Pemikiran Dan Peradaban Islam.Yogyakarta;Pustaka Book Publisher.2007